Pages

Kamis, 21 Mei 2015

Coffe-addict Masuk!



Hooray.. Gue dapet kiriman lagi dari Papua! Paket kali ini beda, isinya bukan abon gulung, coklat ataupun batik Papua, tapi kopi. “Amungme Gold Coffee”, masih dibungkus tebel dan gak kebuka sama sekali tapi wangi kopinya udah kecium banget. Setelah gue cari tau soal kopi ini, gue baru tau kalo kopi ini ditanam di perbukitan Papua dan diolah langsung sama masyarakat sekitar sana. Produksi kopi ini ada dibawah pendampingan SLD (Social Local Development) PTFI sebagai salah satu bentuk CSR mereka.

Karena rasanya yang enaaaak, akhirnya penggemar kopi ini makin banyak dan produksinya terus meningkat. Hal ini juga gak lepas dari pendampingan SLD PTFI yang melalui programnya yaitu Highland Agriculture Development (HAD) yang bergerak terus untuk meningkatkan kelompok usaha tani ini jadi usaha mandiri. Sekarang ini, udah ada dua cabang koperasi Amungme Gold yaitu di Tsinga dan Hoeya beranggotakan 109 orang petani kopi dengan luas lahan kebun kopi yang dikelola  sekitar 42 hektare tersebar di empat wilayah dataran Tinggi (Tsinga, Aroanop, Opitawak dan Hoeya).

Koperasi ini punya beberapa tujuan mulia buat masyarakat sekitar, yaitu  membangun tatanan perekonomian untuk mewujudkan masyarakat maju, adil dan makmur, Meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan anggota koperasi, Memberikan pelayanan pinjaman dengan bunga murah, tepat dan cepat serta mendidik anggota untuk dapat menggunakan uang dengan bijaksana dan produktif.

Hasil gue searching sih, koperasi ini sekarang udah jadi tumpuan pengembangan ekonomi kerakyatan buat daerah perkebunan kopi itu. Bahkan sekarang ini udah ada sekitar 15.000 pohon produktif yang ngehasilin rata-rata  800 kg parchment per tahun.

Well, bagi kalian yang ngaku coffee-addict rasanya mesti nyoba deh ini kopi asli Papua, karena selain wangi kopinya yang bener-bener tajem, rasanya juga oke :))


Reference: http://ptfi.co.id/id/media/news/amungme-gold-cooperative-from-the-people-for-the-people

0 komentar:

Posting Komentar